Kamis, 08 Oktober 2015

Bee-Qurban Yayasan Bantu Berjamaah | Program Cicilan hewan Qurban 1437 H - 2016 M

Bee-Qurban Yayasan Bantu Berjamaah
Program Cicilan hewan Qurban 1437 H - 2016 M




Andai kali ini Qurban Terakhirku

Idul Adha 1436 Hijriyah telah berlalu, Idul Adha yang  sangat berkesan buat saya. Iya sangat berkesan dan terasa spesial, karena pada Idul Adha 1436 Hijriyah kemarin lewat program BeeQurban Yayasan Bantu Berjamaah saya bisa merencanakan Qurban untuk diatasnamakan Ibu saya, dimana Idul Adha ini adalah berakhirnya kebersamaan ibu bersama kami, Allah lebih menyayangi ibu untuk segera mencicipi nikmatnya alam barzah. Insyaa Allah.

Lewat setoran tiap bulan BeeQurban inilah saya sedari awal meniatkan bahwa setoran ini dihadiahkan untuk ibu saya. Mungkin bagi kita dan banyak orang lainnya, dana 2 juta hingga 3 juta sangatlah mudah dibelanjakan seketika saat jelang Idul Adha tanpa harus repot-repot setiap bulan setor. Namun, apakah kita tahu usia kita akan cukup dan menjumpai Iduul Adha nanti, sedangkan kita belum mempersiapkan apa-apa untuk Qurban terbaik kita. Dana tabungan kita hanya tersimpan rapi di rekening. Namun, dengan saya setiap bulan setor BeeQurban secara otomatis saya sudah berniat dan langsung aksi dengan menyetorkan dana untuk hewan Qurban kita. 

Andaikan usia ini Allah cukupkan dan Allah panggil diri ini sebelum Idul Adha, semoga dana yang sudah tersetor dan berbentuk kambing yang diberdayakan di peternak menjadi bukti kesungguhan Cintaku kepada Allah, aku sungguh-sungguh ingin berQurban untuk-NYA.

Sungguh menyesalnya jika Idul Adha kemarin saya tidak mempunyai kemampuan menghadiahkan hewan qurban buat ibu seperti tahun-tahun lalu ketika usia saya tidak sampai pada Idul Adha dan saya ngga mempunyai tabungan qurban via Program BeeQurban.

Semoga Qurban atas nama beliau ini menjadi kendaraan beliau yang mengantarkan beliau ke Surga-NYA, dhuafa yang terberdayakan juga semoga kelak menjadi saksi atas amal ibadah beliau. Aamiin.

Yuk sahabat-sahabat persiapkan mulai sekarang Qurban terbaik anda untuk Idul Adha 1437 H bersama Yayasan Bantu Berjamaah melalui program BeeQurban, merencanakan Qurban dengan setoran tiap bulan. Salah satu manfaat lagi, anda ikut serta memberdayakan dhuafa dan peternak di desa, karena setiap setoran yang terkumpul setiap bulan akan langsung dibelikan kambing atau domba untuk kemudian dirawat oleh dhuafa sampai dengan waktunya penyempelihan Qurban pada idul adha.

Alhamdulillah pada Idul Adha 1436 H, program BeeQurban telah berjalan sukses, dana masing" member terkumpul 1,650,000 namun bisa berqurban dengan kambing dengan bobot rata-rata 30 kg yang pasaran harganya 2jt-an dan masih ada saldo rata per member 300rb yang dimanfaatkan untuk dana pemberdayaan, dan semoga menjadi amal jariyah dari setiap pergulirannya.

Untuk sahabat-sahabat yang berminat ikut program BeeQurban, merencanakan Qurban sekaligus memberdayakan dhuafa silahkan :

SMS/WA/Call : 0821 2572 3993
www.facebook.com/bantuberjamaah

Semoga Allah memberikan kesempatan dan kemampuan kita untuk menghadiahkan Qurban terbaik untuk orang-orang tercinta ataupun untuk Qurban atas nama sendiri dan keluarga. Aamiin

Andai ini Qurban Terakhirku
Agus Edi,
Relawan Yayasan Bantu Berjamaah

---------------------------

Program BeeQurban
Yayasan Bantu Berjamaah

1. Setoran tiap bulan Rp. 200.000 selama 10  bulan
2. Dana yang terkumpul setiap bulan akan dibelikan kambing untuk dirawat dhuafa sampai masa idul adha
3. Rekening Setoran
    Bank Syariah Mandiri
    Kode Bank 451
    No Rek : 7821111115
    an. Yayasan Bantu Berjamaah
4. Format Pendaftaran :
    - Nama
    - No HP
    - Alamat Email (jika ada)
5. Konfirmasi Pendaftaran dan Setoran
    Yuli : 0821 2572 3993

* tersedia program BeeQurban dengan nominal lebih kecil

Tidak ada komentar: