Jumat, 20 Desember 2013

Tepatilah JANJI



Terkadang tidak kita sadari kita senang mengucapkan niatan baik yang membaikkan diri dan sesama dengan mudahnya di saat kita dalam kondisi penuh kemudahan dan waktu lapang. Serta sepenuh hati berjanji untuk mewujudkan kebaikan itu, dan menjadi sesuatu yag luar biasa. Namun akan menjadi hal yang sangat menjemukan dan dihindari di saat kita terlupa dikarenakan kesibukan yang sangat luar biasa dalam kegiatan keseharian, 


Kawan, tidakkah kita ingat bahwa kemudahan dan kesulitan merupakan suatu ujian yang sengaja diberikan Allah untuk sekedar mengetahui seberapa baiknya kita. Dengan hanya memunculkan niat, bagi Allah telah tertulis dalam satu kebaikan. Namun apakah kita hanya cukup dengan niat saja, bila di saat yg sama kawan" kita yg lain dpt bermain dengan Janjinya dan tidak hanya berujung pada niatan semata, melainkan mewujud dalam kebaikan yang nyata. Terlepas dari ujian ataupun tahapan hidup yg berbeda, akan menjadi suatu kenikmatan yang luar biasa bila kita pun dapat melakukan kebaikan yang sama.

Kawan, tidakkah kita ingat bila kemudahan atau kesukaran merupakan wujud penilaian Allah terhadap bagaimana kita mensikapi kelebihan atau kesukaran tersebut. Dan tidakkah kita ingat bila kita menjalani suatu kebaikan, Allah akan membantu kita dengan caraNYA, terkadang dengan cara" yang di luar akal pikiran kita. Apabila kita sepenuhnya ingat dan sadar akan bantuanNYA, mengapa kita masih suka dg kerisauan" akan jalannya suatu kebaikan?

Kawan, jangan lepaskan kesempatan melakukan kebaikan, karena jika kita melepaskan kesempatan itu sama halnya kita melepaskan sentuhan langsung Allah atas diri kita. Marilah kita berupaya mewujudkan kebaikan dalam kondisi bagaimanapun susahnya kita karena Allah senantiasa bersama kebaikan, dan apabila kita termasuk dalam kebaikan itu maka kita pun dekat dan senantiasa bersama Allah.

Mari usung semangat membaikkan dalam segenap lini kehidupan kita, terutama mewujudkan janji" yg telah kita ucapkan kepada Allah #SalamBerbagi ˆ⌣ˆ

========================================

Bahwasanya orang-orang yang berjanji setia kepada kamu sesungguhnya mereka berjanji setia kepada Allah. Tangan Allah di atas tangan mereka, maka barangsiapa yang melanggar janjinya niscaya akibat ia melanggar janji itu akan menimpa dirinya sendiri dan barangsiapa menepati janjinya kepada Allah maka Allah akan memberinya pahala yang besar.
(Al-Fath :10)

Tidak ada komentar: